GAYA hidup organik atau organic living sebenarnya bisa memberikan manfaat kesehatan bagi masyarakat yang mengadopsinya. Tetapi, sudah tinggikah kesadaran masyarakat akan pentingnya manfaat dari organic living?
Menurut Ketua Komunitas Organik Indonesia (KOI) Christopher Emille Jayanata, kesadaran masyarakat masih sedikit terhadap pentingnya manfaat dari gaya hidup organik. Memang untuk membiasakan gaya hidup organik ini cukup sulit bila seseorang tidak membiasakannya.
“Kalau menurut saya, kesadaran masyarakat terhadap ''gaya hidup organik'' atau organic living masih sedikit. Jadi, memang kita masih punya kampanye yang cukup banyak untuk melakukan itu,” tutur Christopher pada media briefing di Kantor Fleishman Hillard, Jakarta, Selasa (24/9/2013).
Salah satu penyebabnya adalah faktor industrialisasi, artinya industri yang mengarahkan masyarakat ke arah sana. Misalnya, branding dari minuman-minuman soft drink dan makanan franchise asing yang saat ini begitu banyak terdapat di masyarakat.
“Itulah yang merubah dan menggiring kita untuk ke arah sana. Jadi, kita sendiri yang harus melawan atau berupaya merubah mainstream tersebut,” tutupnya.
Sekadar diketahui, sebagai lanjutan dari Organic, Green & Healthy (OGH) Expo 2013, KOI akan meluncurkan kampanye OGH pada 18-20 April 2014 dengan fokus pada edukasi masyarakat. Selain itu, acara tersebut juga sekaligus pemberian penghargaan kepada masyarakat yang peduli terhadap gaya hidup organik dan selaras alam.
source: http://health.okezone.com/read/2013/09/24/482/871238/ternyata-kesadaran-gaya-hidup-organik-masyarakat-masih-sedikit
0 comments:
Post a Comment